Tarif Sms dan Telpon Kartu AS

Tarif Sms dan Telpon Kartu AS - Selaku konsumen cerdas kita diharuskan teliti dalam memilih produk termasuk produk komunikasi. Tidak sedikit tawaran dari sejumlah provider yang berkompetisi menawarkan tarif murah demi merebut pengguna. Beruntung bagi kita yang saat ini dapat merasakan tarif murah mereka. Boleh jadi beberapa dari kita tak sekalipun memedulikan masalah tarif ini, namun ada pula sebagian orang yang sensitif dengan hal ini. Sejumlah keluhan yang kerap datang antara lain ialah nelpon beberapa menit ke sesama operator saja mahal sehingga pulsa cepat habis. Ada juga kejadian sudah berkirim SMS berkali-kali namun belum juga memperoleh bonus yang dijanjikan.
Tarif Telpon, Cara Daftar Paket, Telkomsel, Kartu As, Paket Sms,

Pemakai handphone di Indonesia tentu tak asing dengan kartu As. Sebagaimana diketahui pelanggan kartu As dari Telkomsel menduduki peringkat teratas dari sejumlah kartu keluaran provider lain. Dan saat ini diperkenalkan promo terbaru berupa kartu As Internet Murah yang menawarkan skema tarif SMS dan telpon kartu As yang mana pengguna bisa menikmati tarif Internet yang murah yakni :
  • Free kuota 100 MB dengan perincian 50 MB pada jaringan 2G/3G dan 50 MB khusus jaringan 3G yang mempunyai masa aktif 1 bulan.
  • Tarif Internet hemat yaitu bila anda menggunakan internet senilai Rp. 2500 maka anda berhak mendapat bonus 50 MB tiap harinya.
  • Paket Internet hemat dengan harga 30 ribu anda akan memperoleh jatah 1 GB dengan perincian 500 MB di jaringan 2G/3G dan 500 MB di jaringan 3G yang berlaku untuk satu bulan.
Di samping itu juga masih bisa memperoleh bonus nelpon dan berikirim SMS berlaku selama 24 jam. Pengguna pun bisa mengaktifkan paket BB Lifestyle (untuk BBM dan akses jejaring sosial) dengan harga 30 ribu aktif selama 30 hari dengan mendial nomer *100*66# . Pengguna yang bisa mendapatkan Promo Internet Murah ini ialah pengguna yang membeli perdana Kartu As kemasan baru yang berlaku semenjak 7 Desember 2013 maupun pengguna dengan skema tarif WooW 30 jam yang beralih ke Paket Internet Murah lewat menekan nomer *100*45#. Akan tetapi pengguna Woow 30 Jam ini tak memperoleh free 100 MB.


Tarif SMS dan telpon kartu As pada Kartu As Internet Murah ini ialah :
  • Tarif nelpon ke nomer Telkomsel adalah Rp. 250/ 10 detik
  • Tarif nelpon ke nomer provider lain adalah Rp. 400/ 30 detik
  • Mengirim SMS dikenakan tarif Rp.150/SMS ke semua provider.
  • Tarif Internet dasar adalah Rp.100/20KB. 
Pengguna bisa menggunakan internet dengan kuota 50 MB seharga 2.500 setiap hari. Sesudah 50 MB terpenuhi, pengguna akan memperoleh SMS notifikasi. Dan akses internet otomatis terhenti sampai anda membeli paket internet lagi.

Artikel Terkait :