Harga Modem 14.4 Mbps - Kali ini kita akan membahas beberapa daftar modem yang berkecepatan hingga 14.4 Mbps berikut harganya untuk Anda. Memiliki modem berkecepatan tinggi merupakan impian setiap orang. Dengan begitu, akan semakin mempermudah kita untuk mendapatkan akses jaringan tercepat tanpa perlu menunggu lama, baik saat mendownload file ataupun mengupload file yang Anda inginkan. Kini ada berbagai macam pilihan modem berikut spesifikasinya yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan yang diinginkan serta budget yang dimiliki.
Baca juga : Daftar Harga Modem 7.2 Mbps |
Di bawah ini akan kami sajikan spesifikasi dan daftar harga modem 14.4 Mbps untuk Anda yang mencari modem hingga kapasitas sebesar 14.4 Mbps. Sehingga Anda tak bisa mengeluh koneksi internet sangat lelet dan menghambat aktivitas internet Anda. Berikut ini daftar harga modem 14.4 Mbps dan spesifikasi lengkapnya untuk Anda:
Harga Modem Icon 505 Speed 14.4 Mbps
Modem berkecepatan download hingga 14.4 Mbps dan mendukung jaringan hingga tingkat HSDPA ini memiliki modem yang memiliki model USB stick dilengkapi juga dengan lampu LED indikator. Modem ini sangat baik untuk mengakses internet dari berbagai platform GSM seperti XL, IM3, Axis, IM2, Simpati, 3, dan AS. Modem ini juga dilengkapi fitur untuk melakukan upload hingga 5.7 Mbps. Adapun harga modem Icon 505 Speed 14.4 Mbps ini ditaksir sekitar Rp.300 ribuan saja.
Harga Modem Huawei E352 Speed 14.4 Mbps
Modem Huawei E352 memiliki kecepatan download hingga 14.4 Mbps dengan fitur USSD. Fitur ini sangat membantu ketika pengguna ingin melakukan pengisian pulsa maupun saat pengecekan pulsa. Untuk memudahkan koneksi internet, Modem Huawei E352 juga dilengkapi dengan antena. Adapun harga modem 14.4 Mbps untuk Huawei E352 ini adalah Rp. 299.999 atau 300 ribuan.
Harga Modem 14.4 Mbps ZTE Vodafone K3805z USB Stick
Modem usungan Vodafone berkecepatan 14.4 Mbps dimiliki juga oleh ZTE Vodafone K3805z dengan model USB Stick yang praktis dan mudah dibawa kemanapun. Modem ini didukung dengan jaringan HSPDA+ yang dibekali juga dengan fitur Ice Clear (TM) yang berfungsi untuk memberikan kemudahan menangkap sinyal. Modem ini juga mendukung setiap platform GSM dalam pengoperasiannya. Adapun harga dari ZTE Vodafone K3805z USB Stick ini hanya sebesar Rp. 230.000 saja.
Harga Modem Onda MDC835UP HSUPA 14.4 Mbps Multi Color
Satu lagi modem berkecepatan 14.4 Mbps adalah Onda MDC835UP. Dengan aneka pilihan warna berbentuk praktis dan dinamis, memudahkan Anda untuk memilih modem sesuka hati. Dengan berat hanya sebesar 35 gram membuat modem ini mudah dibawa kemana-mana. Onda MDC835UP juga mendukung MicroSD sebagai kartu memori berkapasitas hingga 8 GB. Adapun harga modem 14.4 Mbps ini ditaksir sekitar Rp. 175 ribuan saja.
Itulah spesifikasi dan daftar harga modem 14.4 Mbps dari berbagai varian tipe dan merk yang bisa Anda pilih!